Langsung ke konten utama

Zona Konflik dunia Tahun 2012

Tidak terasa sudah lebih dari 60 tahun sejak perang dunia II berakhir,kondisi di negeri ini cukup damai dan aman. Namun tahukah anda? masih banyak negara lain yang mengalami perang saudara, konflik sekte dan agama , konflik politik berkepanjangan serta Perang yang tidak kunjung usai. Oleh karenaya, mari kita bersyukur kepada Allah atas nikmat aman dan damai yang telah diberikan.

Nah, sekarang mari kita lihat lebih dekat perang dan zona konflik didaerah lain yang perlu kita tahu

1. Palestina - Israel
Perang palestina israel bermula sejak pendirian negara Israel ditanah palestina yang berpenduduk muslim. Sampai hari ini. Tanah palestina sebenarnya sudah menjadi bahan rebutan berbagai pihak sejak 5000 tahun yang lalu, secara silih berganti 'penguasa' tanah palestina terus berganti.

Sebenarnya solusi sudah banyak dicoba, Namun sampai saat ini konflik tidak kunjung reda. Walluhualam, apakah memang sudah ketentuan dari Allah tanah ini terus bergolak sampai kiamat nanti.

2. Perang Sekte Suni -Syiah Irak
Walaupun Amerika sudah angkat kaki dari bumi Irak, namun irak bukannya mejadi lebih baik, justru negara ini menjadi negara gagal. Dimana terjadi serangan dan ledakan bom, konflik sekte suni dan syiah terus berlanjut dan amerika sudah cuci tangan dari negeri 1001 malam ini.

3. Perang Suriah Pemerintah vs pembrontak
Perang ini bermula dari demo besar besaran menentang presiden assad, Demo yang semula damai terus ricuh, terjadi korban jiwa yang terus bertambah dan akhirnya 'BANG!' perang antara pendemo dan pemerintah akhirnya terjadi.

Mengapa Assad tidak mau turun dan mengapa pembrontak bisa mendapatkan senjata? Ternyata dibalik dua pihak yang bertikai ini ada campur tangan negara lain, Saudi, Amerika dan turki ikut menjadi 'backing' untuk para pembrontak sedangkan pemerintah assad di support oleh Cina dan Rusia. Saya kadang khawatir kalau kalau ini adalah awal dari perang dunia III.

4.Pembantaian Muslim Rohiya Myanmar
Pembantain warga muslim di Rohiya yang dilakukan oleh umat budha dan di sinyalir diprovokasi oleh para biksu ini menjadi sorotan dunia. Sayangnya pemerintah dan para Aktivis ham termasuk di indonesia cuma bisa mengecam. barat juga terlihat cuekd engan berbagai pelanggaran HAM yang terjadi di Myanmar, Mungkin alasannya satu, 'tidak ada minyak di negeri ini'.

5. Perang Kartel Obat terlarang Mexico

Pemerintah Mexico sejak tahun 2006 mendekarasikan perang kepada para bos bos mafia. Parahnya lagi antar kartel Narkoba juga saling berperang merebut kekuasan perdagangan narkoba. Korban di tahun 2012 saja sudah mendekati 20.000 Orang. Ketika saya melihat berita tentang pemenggalan, perang antar bandar narkoba seakan akan saya sedang membaca cerita fiksi layaknya hollywood, bedanya, berita ini riil.

6. Perang afganistan (Gerilyawan Taliban Vs Pemerintah)
Perang di negeri ini sudah berlangsung selama bertahun tahun, namun perang Afganistan dan Perang irak yang dilancarkan oleh amerika di awal Abad ini merupakan perang yang cukup mendapat sorotan tajam terutama dari pihak media. Sayangnya, Negara lain cuma bisa nonton sambil  melakukan ritual pidato dengan ciri khas pidato para tokohnya yang diawali dengan :" Saya mengutuk keras...tindakan...bla bla..bla..". Capek deh. Mengutuk sampai mulut berbusa juga ga bakalan ngaruh.


Nah, sekarang anda harusnya bersyukur bisa hidup di Negeri indonesia yang aman dan damai, hanya terjadi sedikit kejatahan dan konflik. Semoga catatan ini menjadi renungan bagi kita untuk lebih mensyukuri rasa Aman, karena Kita baru merasakan nikmatnya rasa aman saat kondisi tidak aman bukan?


Referensi 

  1. http://en.wikipedia.org/wiki/List_of_ongoing_military_conflicts
  2. http://en.wikipedia.org/wiki/List_of_wars_2011%E2%80%93present






Komentar

Postingan populer dari blog ini

Komentar Tokoh Nasional Tentang Pelarangan Cadar di UIN Sunan Kalijaga

Berikut ini adalah pendapat para tokoh Nasional tentang Pelarangan Cadar di UIN Sunan Kalijga. Fahri Idris Saya akan buka advokasi bagi mahasiswi bercadar yang merasakan dirugikan apalagi jika sampai dipecat dengan kebijakan ini. Saya turun tangan langsung. https://t.co/L8Yx87Jumd via official site https://t.co/bARvTo7oJi silahkan share karena cadar dilindungi UUD '45. #Cadar — Fahira Idris DPD RI (@fahiraidris) 6 Maret 2018 Lukman Hakim Saifudin ( Menteri Agama) Cadar itu bisa merupakan wujud pengamalan keyakinan ajaran agama bagi penggunanya, meskipun banyak juga yg meyakini itu hanyalah budaya. UIN SUKA bukan ingin mengatur sisi khilafiyah hal itu, tapi ingin menata ketentuan akademik & administratif yg menyangkut penggunaan cadar. https://t.co/cJax2OTm4Q — Lukman H. Saifuddin (@lukmansaifuddin) 9 Maret 2018 Fahri Hamzah Sultan Hamengkubuwono  X "Perlu ada kebijakan untuk mempertimbangkan lagi,"    Sultan menilai, kebijakan yang ada

Data Statistik ASN Per Juni 2023

  Data ASN 2023 Berapa sih jumlah ASN seluruh Indonesia? Jika Anda penasaran dengan pertanyaan tersebut, Anda bisa melihat gambar di atas. Gambar diambil dari buku statistik ASN Semester I tahun 2023 yang diterbitkan BKN.  Secara singkat ,  Jumlah ASN sebanyak 4.282.429 Orang yang terdiri dari PNS sebanyak 3.795.302 (89%) dan PPPK sebanyak 487.127 (11%).  Walaupun Jumlah PPPK baru 11%, namun tren PPPK akan terus meningkat seiring lebih banyaknya lowongan PPPK dibanding PNS. Hal ini dikarenakan PNS pensiun tidak  selalu di ganti dengan PNS baru namun di ganti dengan PPPK.  Dilihat dari instansinya, Jumlah PNS pusat sebanyak 22% dan jumlah ASN daerah sebanyak 78%. ASN Pusat adalah ASN yang bekerja di Kementerian, Lembaga atau Badan Negara sedangkan PNS daerah adalah PNS yang bekerja di instansi Pemerintah Daerah Tingkat I ( Provinsi) dan Pemerintah Daerah Tingkat II (Kabupaten Kota).  Catatan Menarik dari latar pendidikan ASN adalah 71% bergelar sarjana. Hal ini wajar karena sejak 10 Tah

Daftar Partai Peserta Pemilu 2024

  No Nama  Ketua Sekjen Berdiri  Website 1 Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar M. Hasanuddin Wahid 23 Juli 1998 https://pkb.id 2 Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Prabowo Subianto Ahmad Muzani 06 Februari 2008 http://gerindra.id 3 Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) Megawati Sukarnoputri Hasto Kristianto 15 Februari 1999 https://pdiperjuangan.id 4 Partai Golongan Karya (Golkar) Airlangga Hartarto Lodewijk Freidrich Paulus 20 Oktober 1964 https://partaigolkar.com 5 Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Surya Paloh Jhonny G. Plate 26 Juli 20211 https://nasdem.id 6 Partai Buruh Said Iqbal Ferry Nurzarli 05 Oktober 2021 https://partaiburuh.or.id 7 Partai Gelombang Rakyat Indonesia (Gelora) Anis Matta Mahfudz Siddiq 28 Oktober 2019 https://partaigelora.id 8 Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu Aboe Bakar Al-Habsyi 20 April 2002 https://pks.id 9 Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) I Gede Pasek Suardika Sri Mulyono 07 Januari 2022 https://p