Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2013

Kick Ass 2 (2013)

Kick ass2 adalah film lanjutan dari film pertamanya yang release tahun 2010. Film ini menceritakan seorang remaja SMA yang terobsesi menjadi super hero. Agar paham jalan cerita film ini, saya akan menceritakan film pertamanya . Di film pertamanya, Dave, si tokoh utama di film ini terobsesi menjadi superhero bernama kick ass terobsesi membrantas kejahatan di malam hari. Yang terjadi justru dia dihajar habis habisan. Suatu hari, kick ass bertemu dengan Hit girl dan Bapaknya. Berbeda dengan kick ass yang ingin cari sensasi, Hit Girl dan orang tuanya benar benar membasmi kejahatan dengan cara menghajar habis habisan para penjahat, bahkan sebagian dibunuh. Kick ass terperangkap dalam perang antara hit girl Di akhir film pertama, kick ass, hit girl dan Big dady berhasil mengalahkan gembong gangster di kota mereka tinggal. Di film keduanya, Kick ass alias Dave sudah pensiun menjadi superhero, begitu juga dengan hit girl. Keduanya berusaha normal menjadi pelajar Normal di SMA. Namun, adany

Batman Adalah Trilogi Terbaik Sepanjang Masa

Sejauh ini, tidak ada film yang trilogi yang bisa mengalahkan ke-epic-an dari Trilogi Batman karya Cristopher nolan. Sejak Batman Begin rilis saja, Sudah menjadi referensi dan acuan dalam pembuatan film supe hero yang lebih realistis. Biasanya, saya akan cerita panjang lebar, tapi di posting ini, anda  cukup nikmati 3 video ini sudah cukup membuktikan bahwa Trilogi Batman Sangat Luar biasa. Bagi yang bingung, apakah Batman/Brucewayne  meninggal di TDKR, saya katakan, Bruce wayne tidak meinggal. Berikut ini alasannya.  Alfred melihat batman saat dia liburan. Bruce wayne meinggalkan Gotham dan hidup bahagia dengan Seline Kyle Logo batman kembali terpasang di atas gedung, padahal sebelumnya dipecahkan oleh Gordon. Kalung ibu batman hilang saat di data oleh petugas ahli waris. Kalung itu dipakai oleh Selyna kyle.  Autopilot dari pesawat batman sudah diperbaiki oleh bruce wayne 6 bulan yang lalu. Selanjutnya nikmati 3 video keren ini : The Dark Knight Rises - Ending Scene

Tip menonton Film di Bioskop

Sebagai pecinta film, pastinya suka kan menonton fim baru di bioskop? Namun, tidak setiap film layak di tonton di bioskop; sebagian hanya berupa film sampah, sebagian bahkan digarap asal asalan, terutama film indonesia. Nah,ikuti tip berikut ini agar kamu ga rugi waktu dan uang.  Cek review film di website Cek kualitas film di website imdb.com dan  http://www.rottentomatoes.com . Dua website ini menampilkan informasi film secara detail seperti tanggal rilis, durasi, bintang film, sutradara dan deskripsi dari film. Tidak semua film layak di tonton di bioskop. Jika cerita tidak menarik dan rating bintang kurang dari 3, saya sarankan tunggu saja DVDnya atau tunggu saja muncul di TV. Film film jelek itu akancepat tayang di TV karena memang tidak laku dipasar, apalagi film indonesia. Dengan tidak menonton film jelek, maka  Tontonlah Film di Hari senin-kamis Hari hari tersebut adalah hari sibuk, hari aktif belajar, kuliah dan bekerja; makanya pihak bioskop menyiasatiny

Karena Gaya dan Gengsi itu Penyakit

Beberapa hari terakhir, ada berita dan video konyol tentang Mantan Tunangan dari Zaskia Gotik (vicky prasetyo). Saat di wawancarai oleh salah satu acara infotainment TV swasta, dia berusaha menggunakan bahasa kebarat baratan dan menggunakan bahasa intelek. Sayangnya, apa yang terjadi justru malah kelihatan banget gengsinya dan terkesan tidak natural, bahkan bahasa yang dipakai amburadul tidak jelas. Saya jadi ingat teman saya yang bernama Abdullah, dulu sering banget ngomong :"Yang penting gaya mas can!". Ya walaupun dirumah ga makan. Atau ucapan temen kampus yang bilang ada temen ceweknya bela belain beli baju baru walaupun tiap hari makan mie rebus. Penyakit orang dulu dan sekarang sungguh berbeda. Dulu, waktu saya kecil penyakitnya adalah cacar air, kudis, dan koreng. Sekarang anak anak kecil memang sudah jarang yang kena penyaki ini, namun penyakitnya berubah menjadi penyakit GENGSI. Beberapa kali saya membaca berita banyaknya prostitusi remaja ABG yang ditang

Terapi Stress dengan Menulis

Salah satu hal yang tidak akan lepas dari kehidupan orang dewasa adalah stress. Stress karena kuliah, pekerjaan, asmara, keluarga dan tekanan dari berbagai sumber. Belum termasuk kebutuhan ekonomi dan berbagai kebutuhan lain yang membuat kita semakin tertekan. Apapun masalahnya, kita bisa melakukan terapi stress dengan cara yang mudah dan tanpa biaya. Caranya adalah dengan cara menulis. Apa hubungannya? menulis entah itu menulis dalam buku catatan atau di blog akan mengurangi beban otak dan mengatur struktur permasalahan yang ada di otak. Minimal, benang kusut di otak akan terurai dengan jelas. Untuk selanjutnya ikuti saja panduan berikut ini. 1.Tulislah semua yang ada di otak. Langkah pertama, tuliskan semua permasalahan yang muncul di otak kedalam kertas atau kedalam aplikasi mindmapping. 2. Kelompokan permasalahan  Langkah kedua adalah mengelompokan permasalah berdasarkan tingkat kesulitan atau biaya. Termasuk kelompokan masalah kedalam masalah pribadi, pekerjaan, asmara